Install Debian Server 8.5.0 ''Jessie'' di Virtual Manchine
Debian adalah sistem operasi yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirlis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainya.Debian GNU/Linux memuat perkakas sistem operasi GNU dan Kernel Linux merupakan distribusi Linux yang populer dan berpengaruh.
Berikut ini adalah Cara Install Debian Server Jessie di Virtual Manchine pada Proxmox :
1. Loginlah terlebih dahulu ke web based Proxmox anda.
2. Jika sudah login pilihlah VM yang akan di install debian server pastikan VM itu sudah dalam kondisi running, kemudian pilhlah menu console.
3. Tunggu booting console sampai muncul tampilan installasi debian.
4. Kemudian pilihlah bahasa yang anda akan pakai, pilih saja English karena mudah dimengerti.
5. Pilih lokasi anda, pilih other
6. Pilih benua dimana anda tinggal, pilih saja asia
7. Pilih negara anda.
8. Untuk default local setting pilih saja United States, tekan enter
9. Silahkan anda pilih tipe keyboard yang anda gunakan, saya pilih English US kemudian enter.
10. Maka akan muncul menu Configuring the Network
11. Pilih untuk konfigurasi secara manual.
12. Masukan IP Address anda.
13. Lalu isikan gateway anda, biasanya gateway akan terisi otomatis, continue
14. Lalu isi name server address nya, biasanya sama dengan gateway tadi.
15. Isikanlah hostname anda.
16. Kemudian isilah domain name anda, continue
17. Masukanlah Password dan Re-Entry Password anda.
18. Jika sudah isikanlah full name user.
19. Kemudian isikanlah Password dan Re-Entry Password.
20. Lalu isikanlah zona waktu tempat tinggal anda.
21. Pada pemartisian, silahkan anda untuk pilih Guided - use entire disk and set up LVM.
22. Pilihlah All files in one partition (recomended in new user) pada Partitioning Scheme.
23. Klik Finish partitioning and write changes to disk.
24. Klik Yes.
25. Pada menu Scan CD or DVD pilih saja No.
26. Untuk Network Miror saya pilih Yes.
27. Pilihlah network miror country, pilih saja Indonesia.
28. Kemudian pilihlah Debian Archive Miror, pilihlah sesuka anda, saya pilih ''kambing.ui.ac.id'', enter
29. Tunggulah sampai proses selesai.
30. Pada bagian inii pilih Yes saja.
31. Kemudian pilihlah aplikasi/software yang akan diinstall, gunakanlah tombol space untuk menghapus atau memilih.Jika sudah installah SSH Server dan Standart System Utilities, continue
32. Tunggulah sampai proses installasi selesai.
33. Lalu pilih Yes untuk menginstall GRUB boot loader.
34. Installasi selesai, klik continue, tunggu hingga finishing selesai.
35. Proses installas selesai, silahkan anda untuk Login.
Nah, akhirnya setelah melakukan proses installasi yang lumayan panjang selesai juga proses penginstallan Debian 8 Jessie ini di Virtual Manchine.Demikian postingan saya kali ini, silahkan berikan komentar atau saranya, semoga postingan ini bermanfaat untuk anda.
0 comments:
Post a Comment