Friday, 18 November 2016

Install VMware di Ubuntu 16.04 Mate




A. Pengertian

     VMware adalah suatu perangkat lunak atau software mesin virtual untuk arsitektur komputer x86 dan x86-64.Perangkat lunak ini digunakan untuk membuat banyak x86 atau x86-64 komputer virtual dan digunakan secara simultan dengan sistem operasi yang digunakan.Setiap mesin virtual tersebut bisa menjalankan sistem operasi yang dipilih, seperti Windows, Linux, varian BSD dan lain sebagainya. Dalam arti yang sederhana, VMware workstation bisa menjalankan banyak sistem operasi secara simulatan dengan menggunakan satu fisik mesin.

B. Latar Belakang

     VMware memungkinkan beberapa sistem operasi dijalankan pada suatu mesin PC tunggal secara bersamaan.Hal ini dapat dilakukan tanpa melakukan partisi ulang maupun boot ulang.Perangkat keras yang terdapat di dalam VMware sama seperti perangkat keras yang dipakai pada PC, misal RAM, Harddisk, dll.

C. Maksud dan Tujuan

   Agar saya bisa menggunakan sebuah mesin virtualisasi sistem operasi pada PC saya tanpa melakukan partisi ulang maupun boot ulang.

D. Alat dan Bahan

- Laptop/PC
- Koneksi Internet
- VMware atau bisa anda download disini
 
E. Jangka Waktu Pengerjaan

30 menit s/d 45 menit

F. Tahap Pelaksanaan

1. Nah, pertama bukalah terminal anda di Ubuntu 16.04 nya, lalu masuklah menjadi superuser.

2. Kemudian ketikanlah perintah:

apt-get install gcc build-essential


3. Kemudian masuklah ke direktori dimana anda menyimpan VMware nya, jika anda baru saja download, pasti filenya terdapat di direktori download, maka ketikanlah perintah:

cd /home/"nama user"/Downloads
Lalu ketikan perintah ls untuk menampilkan isi direktorinya.



4. Kemudian berikanlah hak akses dengan perintah:

chmod +x VMware-Workstation-Full"versi VMware".bundle




5. Nah, selanjutnya installah VMware tersebut dengan perintah:

gksudo bash./VMware-Workstation-Full"versi VMware".bundle


6. Selanjutnya akan muncul menu proses installasi VMwarenya, pada proses installasi seperti gambar dibawah ini klik "i accept the terms in the license agreement", kemudian klik Next.


7. Pilih no jika tidak ingin memeriksa terlebih dahulu pembaruan VMware, klik Next.


8. Pilih Yes jika anda ingin membantu membuat software vmware menjadi lebih baik dengan mengirimkan data sistem data anonim dan statistik penggunaan dari VMware kemudian klik Next.


9. Kemudian buatlah username untuk VMware kita, jika sudah klik Next.


10. Lalu pilih dimana direktori kita akan menyimpan VMware nya.Saran saya biarkan menjadi default saja, lalu klik Next.


11. Silahkan anda masukan license key untuk VMware nya, jika sudah klik Next.


12. Nah, syarat-syarat yang diperlukan untuk menginstall VMware telah terpenuhi, VMware siap diinstall, klik install.


13. Tunggu sampai proses istallasi selesai.


14. Jika proses installasi selasai, akan muncul tulisan "installation was succesfull" lalu klik close.


15. Selanjutnya cobalah bukalah VMware yang telah anda install, dan beginilah hasilnya setelah diinstall.


Nah, VMware Workstation telah terinstall, sekarang anda bisa menggunakanya untuk virtualisasi operating sistem.

F. Kesimpulan

   Sekarang kita telah berhasil menginstall VMware.Pada saat menginstall VMware, saya sarankan PC anda memiliki spesifikasi Intel Core2duo atau AMD FX Dual Core, RAM 2 GB (4GB lebih baik) dan menggunakan sistem operasi 64Bit.

0 comments:

Post a Comment