Linux Mint adalah sistem operasi linux yang merupakan suatu distribusi linux dengan basis Debian dan Ubuntu.Aplikasi yang dapat berjalan di Ubuntu juga bisa berjalan di Linux Mint.Walaupun inti dari Linux Mint adalah Ubuntu, tetapi Linux Mint hadir dengan tampilan yang berbeda dengan Ubuntu.
B. Latar Belakang
Pengguna Linux Mint tentu ingin komputer yang digunakan depat berjalan dengan cepat, stabil, dan aman dari gangguan dari program yang dapat mengganggu kinerja Sistem Operasi.Untuk mendapatkan performa maksimal dari Linux Mint, kita perlu melakukan beberapa hal setelah menginastall Linux Mint di Laptop/PC kita.
C. Maksud dan Tujuan
Setelah melakukan penginstallan Linux Mint perlu dilakukan beberapa hal agar Linux Mint tidak terganggu dengan gangguan program yang berefek pada kinerja sistem operasi Laptop/PC kita.
D. Hal Hal yang Perlu Dilakukan
Meskipun pada Linux Mint dikatakan aplikasinya cukup lengkap, namun tetap perlu ada beberapa hal yang wajib dan pilihan yang perlu dilakukan setelah proses installasi.
1. Perbarui Sistem dan Update Sistem
Hal pertama yang selalu harus dilakukan yaitu membuat sistem menjadi up-to-date.Nah, untuk melakukanya ketikan perintah berikut pada terminal Linux Mint anda.
sudo apt-get update
sudo apt-get upgrade
Untuk lebih gampangnya lagi gunakan lah Update Manager pada Linux Mint (MintUpdate) yang dapat ditemukan biasanya di bagian kanan bawah dari desktop atau buka di Menu > Administration.
2. Install Flash Player
Secara default Flash player dilengkapi dengan Mint Repository sehingga tidak perlu menginstal Flash player tapi masih kita perlu menginstall Lada flash player berbasis browser Chromium. Ini akan men-download pemain lada flash dari browser Google Chrome dan memasukkannya ke dalam Chromium.
sudo apt-get install pepperflashplugin-nonfree
3. Install Browser
Web browser adalah salah satu yang penting untuk komputer, kita tidak bisa melakukan apa-apa tanpa web browser seperti browsing, memeriksa mail, mengakses rekening bank, dll.,. Ikuti langkah-langkah berikut untuk menginstal google chrome & Opera browser untuk LinuxMint.
Install Google Chrome Web Browser
sudo wget -q -O - https://dl-ssl.google.com/linux_signing_key.pub | sudo apt-key add
sudo sh -c 'echo "deb http://google.com/linux/chrome/deb/ stable main" >> /etc/apt/sources.list.d/google.list'
sudo apt-get update
sudo apt-get install google-chrome-stable
Install Opera Web Browser
sudo wget -O - http://deb.opera.com/archive.key | sudo apt-key add -
sudo sh -c 'echo "deb http://deb.opera.com/opera-stable/ stable non-free" >> /etc/apt/sources.list.d/opera.list'
sudo apt-get update
sudo apt-get install opera-stable
Install Chromium Web Browser
sudo apt-get install chromium-browser
4. Install Tema, Ekstensi
Setiap rilis Linux Mint datang dengan satu set baru wallpaper.Anda dapat menginstal wallpaper lama dengan menjalankan perintah di bawah ini pada terminal Anda.
sudo apt-get install mint-backgrounds- *
5. Install synaptic
Bagi anda yang ingin menginstall suatu software, namun tidak hafal nama lengkap dari software tersebut, maka anda tidak dapat menginstallnya melalui terminal dengan perintah "sudo apt-get install blabla". Oleh karena itu, anda memerlukan aplikasi yang dapat membantu anda menangani hal ini. Aplikasi yang cocok adalah synaptic, anda dapat menginstallnya melalui terminal dengan perintah:
sudo apt-get install synaptic
6. Install Aplikasi Tambahan
Linux Mint sudah dibekali aplikasi-aplikasi yang cukup lengkap, namun kalian dapat menginstall aplikasi tambahan yang kalian butuhkan dengan mudah melalui Software Manager pada menu. Di sini terdapat banyak kategori software yang dapat kalian install seperti Steam, Skype, macam-macam fonts dan masih banyak lagi. Selain itu kalian juga dapat menginstall Browser dengan mendownloadnya dan langsung menginstall, karena Linux Mint 17.3 telah dilengkapi dengan Gdebi sehingga kalian bisa menginstall paket .deb dengan mudah seperti di Microsoft Windows saat ini.
E. Kesimpulan
Nah, banyak sekali kemudahan dalam menggunakan Linux Mint terutama karena sifat open source nya, Linux Mint juga sudah dibekali dengan aplikasi-aplikasi yang lumayan lengkap serta kemudahan untuk digunakan untuk digunakan pemula.
Sekian sedikit tips yang bisa saya berikan bagi kalian yang baru saja menginstall Linux Mint 17.2 pada PC atau Notebook kalian. Semoga tulisan ini bermanfaat.
0 comments:
Post a Comment